Manakah yang Anda inginkan untuk ducting dan lingkungan Anda? Semua tentu mau ducting bersih untuk meningkatkan kesehatan keluarga.
Pengawas medis mengakui bahwa kelembapan dan kontaminasi yang ditemukan di sistem HVAC sebagai sumber utama yang berkontribusi pada berkembangnya partikel, bakteri/kuman, jamur dan mikroba berbahaya lainnya. Buruknya kualitas udara didalam ruangan menyebabkan timbulnya resiko kesehatan kepada mereka yang menderita alergi, asma, kelemahan sistem kekebalan tubuh (imun) dan penyakit kronis lainnya, begitu juga dengan anak kecil dan orang tua.
Studi medis telah mengkonfirmasi bahwa ada beberapa penyakit, termasuk Penyakit Legionnaire, berasal dari dan disebarkan oleh sistem ventilasi yang terkontaminasi
Para dokter, terutama ahli/pakar alergi, akhir-akhir ini secara umum merekomendasikan penyaringan/pembersihan sistim HVAC dan saluran(pipa) udara atau ducting sebagai obat untuk masalah kesehatan yang terkait dengan kualitas udara di dalam ruangan.
Sumber kontaminasi polutan dibawa oleh saluran(pipa) ducting ke dalam sistem utama pendingin udara melalui peredaran udara kembali. Biasanya, penyaring pembuangan fiberglass hanya memindahkan kurang dari 7% partikel, yang mana sebagian besar sisa partikel-partikel polutan tersebut mengendap di saluran(pipa)ducting udara Anda.
Akhir-akhir ini, banyak nya alergi dan penyakit, serta buruknya kualitas udara di dalam ruangan menyebabkan para dokter dan ahli alergi secara bersamaan menyarankan kebersihan peralatan rumah dan saluran(pipa)ducting sebagai obat/penyembuhnya.
Jika Anda masih bertanya betapa pentingnya menjaga kebersihan saluran(pipa)ducting udara, perhatikan baling-baling yang berada di belakang sistem HVAC di rumah Anda. Banyak orang yang menemukan bahwa hanya dengan satu kali lihat, saluran udara tersebut menunjukkan bahwa mereka (pemilik) perlu untuk membersihkan sistem HVAC secara keseluruhan.
Pekerjaan membersihkan HVAC hanya memerlukan beberapa jam saja dan merupakan pekerjaan yang mudah dan nyaman. Dimana hal tersebut membuat udara di rumah Anda menjadi lebih bersih dan aman, membersihkan saluran udara juga bisa mengurangi biaya servis dengan membiarkan sistem HVAC berkerja secara efisien. Disamping itu, pembersihan saluran udara bisa memotong anggaran biaya karena sistem HVAC lebih awet.
Fakta mengenai udara yang Anda hirup setiap harinya di rumah
1. Sebagian besar orang menghabisakan 60-90% waktu mereka di dalam ruangan (American Lung Association).
2. Lebih dari 50 juta orang di Amerika menderita alergi. Tingkatan dari sumber polutan yang berbahaya di dalam ruangan mencapai 70 kali lebih besar dibandingkan udara di luar ruangan (US EPA).
4. Studi menunjukkan bahwa 2 dari tiga masalah kualitas udara di dalam ruangan berkaitan dengan sistem HVAC. Partikel, debu dan kotoran adalah contoh kecil dari seluruh komponen yang memyebabkan masalah pada sistem saluran pendingin udara Anda. Pembersihan saluran udara mengurangi alergi, menghilangkan bau, mengurangi debu dan pekerjaan rumah
Hubungi Cool & Clean untuk informasi lebih tentang kualitas udara dalam ruang Anda dan bagaimana Anda dapat menyehatkan udara dalam ruang untuk kesehatan keluarga dan sekeliling Anda.
Reference http://www.healthy-cleaning.com/medical_info.htm
Leave A Comment
You must be logged in to post a comment.